Liputan6.com, Jakarta Manchester United di bawah asuhan Ruben Amorim bakal berupaya mengincar momen kebangkitan musim depan.
Hal itu setelah Setan Merah tampil bapuk hampir sepanjang kampanye 2024/2025 dengan tersingkir dari berbagai ajang dan kini hanya mampu menduduki peringkat 16 klasemen Liga Inggris.
MU semula masih punya harapan untuk bangkit di akhir musim sebab mereka berhasil menjejakkan kaki ke final Liga Europa, yang sekaligus membuka kunci melangkah ke Champions League musim depan jika keluar sebagai juara.
Sayangnya, menghadapi rival Premier League Tottenham Hotspur di Stadion San Mames pada Kamis (22/5/2025) dini hari WIB, Setan Merah malah dipaksa menelan hasil minor 0-1 akibat gol tunggal Brennan Johnson.
Hasil itu memupus harapan Manchester United meraih gelar musim ini sekalig...