Liputan6.com, Jakarta - Indonesia dan Thailand bertemu pada perempat final Piala Sudirman 2025. Anda bisa menyaksikan pertandingan di Lapangan 1 Fenghuang Gymnasium, Jumat (2/5/2025) mulai pukul 16.00 WIB, melalui streaming Vidio.
Merah Putih mengamankan status juara Grup D usai mengalahkan Denmark 4-1, Kamis (1/5/2025) siang WIB. Pada undian yang digelar malam hari, Indonesia kemudian dipasangkan dengan runner-up Grup A Thailand.
Perempat final lain menghadirkan duel China vs Malaysia, Jepang vs Chinese Taipei, dan Korea Selatan vs Denmark.
Meladeni rival dari Asia Tenggara, Indonesia memiliki kekhawatiran mengenai kebugaran Jonatan Christie (tunggal putra) yang absen melawan Denmark, dengan Daniel Marthin (ganda putra) terkena cedera di partai yang sama.
Jonatan akhirnya siap, tapi tidak dengan Daniel. ""Satu hal yang positif adalah kembalinya Jonatan Christie setelah kurang siap di pertandingan mel...