
MENTERI Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi mengaku diminta Presiden Prabowo Subianto aktif menjadi juru bicara atau jubir Istana atau juru bicara kepresidenan. Namun, Pras mengaku tidak ada penunjukan secara resmi.
"Nggak perlu dilantik, kita semua diharapkan menjadi juru bicara terutama kalau saya posisi sebagai mensesneg diminta juga untuk ikut aktif," ujar Pras di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Kamis, 17 April 2025.
Sementara itu, ihwal keberadaan Kantor Komunikasi Kepresidenan atau Presidential Communication Office (PCO), Pras memastikan badan tersebut tetap beroperasi. Pras menegaskan tidak ada perbedaan karena akan semua berjalan beriringan.
"Nggak ada. Semua bareng, PCO tetap. Nah kita juga tetap diminta untuk membantu gitu," kata Prasetyo.
Sementara itu, Pras membantah permintaan dirinya menjadi jubir lantaran Istana kerap menyampaikan pernyataan keliru atau blunder. Ia menegaskan menjadi jubir menjadi salah satu tugasnya.
"Nggak juga, ngga lah. Ini hanya untuk memperkuat, itu kan kewajiban kita dan kalau ada yang dianggap kurang, itulah nanti kita perbaiki, kita pemerintah memperbaiki," jelas Prasetyo.
(H-3)